Bunda dan calon bunda yang masih semangat belajar sampai NHW #7. Selamat, anda sudah melampaui tahap demi tahap belajar kita dengan sabar.
Setelah kita berusaha mengetahui diri kita lewat NHW -NHW sebelumnya, kali ini kita akan mengkonfirmasi apa yang sudah kita temukan selama ini dengan tools yang sudah dibuat oleh Abah Rama di Talents Mapping.
Segera cocokkan hasil temu bakat tersebut dengan pengalaman yang sudah pernah teman-teman tulis di NHW#1 – NHW #6
Semua ini ditujukan agar kita bisa masuk di ranah produktif dengan BAHAGIA.
🍀 Ketahuilah tipe kekuatan diri (strenght typology) teman-teman, dengan cara sbb :
1. masuk ke www.temubakat.com
2. isi nama lengkap anda, dan isi nama organisasi : Ibu Profesional
jawab Questioner yang ada disana, setelah itu download hasilnya
3. Amati hasil dan konfirmasi ulang dengan apa yg anda rasakan selama ini.
Alhamdulillah sejalan, saya cocok menjadi edukator atau motivator. Sesuai dengan cita-cita dan misi kehidupan saya sebagai seorang individu. Saya senang membagikan ide, gagasan, teori, serta hal-hal bermanfaat lainnya kepada orang lain. Saya senang melihat orang lain maju dan menjadi lebih baik. Tepatnya bersama-sama menuju ke arah yang lebih baik. Saya selalu percaya bahwa memberikan kebaikan dan kebermanfaatan kepada orang lain akan menguatkan pondasi ilmu tersebut dalam diri saya, dan akan menghadirkan kebaikan-kebaikan yang lainnya, kembali ke dalam hidup saya lagi. Saya senang membersamai kebaikan pada lingkungan saya. Dan melihat pertumbuhannya.
Saya juga senang menulis. Berbagi manfaat lewat tulisan. Menemukan jalan keluar yang paling dengan cara menimbang, mempelajari, menganalisa, memilih, dan memutuskan yang terbaik yang paling mungkin untuk dilakukan. Sesuai pertanyaan yang paling tidak cocok dan yang tidak cocok bagi saya pribadi 5 poin itu terlalu banyak. Karena mungkin saja tidak selalu setiap individu memiliki ketidakcocokkan sejumlah 5 poin. Dikarenakan hal tersebut, mau tidak mau saya harus memilih sehingga "merasa" tidak cocok pada sesuatu hal yang bagi saya sejatinya biasa saja. Kebanyakan dari poin-poin yang tidak cocok tersebut saya pilih karena saya tidak pernah "mengalami" pekerjaan yang berkaitan dengan poin tersebut, seperti memproduksi barang pada manufaktur, atau hal-hal yang berkaitan dengan technical.
Namun untuk potensi kekuatan saya, sejauh ini sedikit banyak menjelaskan bagaimana dan apa yang menjadi minat dan bakat saya.
4. Lampirkan hasil ST30 (Strenght Typology) di Nice Homework #7
🍀 Buatlah kuadran aktivitas anda, boleh lebih dari 1 aktivitas di setiap kuadran
Kuadran 1 : Aktivitas yang anda SUKA dan anda BISA
• Menulis
• Membaca Buku
• Memotivasi/Mengedukasi orang lain baik secara personal ataupun didepan publik (tentang pendidikan ibu dan anak (pengasuhan, ASI, tumbuh kembang, kesehatan dlsb), finansial keluarga, juga hikmah-hikmah yang terkandung dalam Alquran dan Alhadits yang telah saya pelajari)
• Mengarang cerita anak
• Menyerap bacaan/kalimat yang agak sulit
• Merancang strategi demi mencapai tujuan (Hidup, Finansial, Penjualan)
• Berpikir tentang masa depan
• Merumuskan masalah dan problem solvingnya
• Menempatkan seseorang sesuai kemampuannya
• Menimbang dan mempelajari sesuatu untuk menentukan sebuah nilai, kepentingan atau kondisi
• Memasak
• Crafting
• Berenang
• Running
• Membaca Alquran dengan tartil
Kuadran 2 : Aktivitas yang anda SUKA tetapi anda TIDAK BISA
• Menjahit
• Menggambar menggunakan aplikasi di komputer
• Berkendara
• Berkuda
• Memanah
• Public Speaking/Communicator (Saya bisa namun belum mahir, perlu belajar dan jam terbang yang jauh lebih banyak)
• Menganalisis data berupa angka-angka menggunakan aplikasi komputer
Kuadran 3 : Aktivitas yang anda TIDAK SUKA tetapi anda BISA
• Menjadi penengah diantara 2 orang yang berkonflik
• Mendistribusikan Barang
• Notulensi
• Menghapal
• Melayani dan merawat orang lain selain orang yang saya cintai (seperti suster, misalnya)/Care taker
• Perbankan
• Menjadi perwakilan di suatu tempat
• Menjaga keselamatan dan keamanan dari suatu resiko berbahaya
Kuadran 4: Aktivitas yang anda TIDAK SUKA dan anda TIDAK BISA
• Mengerjakan sesuatu yang tidak saya minati serta tidak saya pelajari, seperti IT, Hukum, Kimia, Ekonomi, dll
• Berbasa-basi
• Arranger
• Commander, memaksa orang mengerjakan sesuatu
• Melayani seseorang sebagai pekerjaan, customer service atau perawat contohnya.
--------
Diluar materi ini, saya juga menganjurkan pasangan saya melakukan tes temubakat tersebut, diluar dugaan, ternyata beliau sudah melakukan tes tersebut sebelumnya, maka inilah hasilnya.
Karena berbeda bukanlah menjadi oenghalang keharmonisan sebuah keluarga, namun dengan perbedaan, sepasang suami istri dapat saling mengisi kekurangan satu sama lain demi mencapai tujuan bersama.
Aamiin.. InsyaaAlloh.
❤❤❤
No comments:
Post a Comment